JAKARTA – Selama tiga bulan pertama tahun ini, PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) hanya membukukan laba bersih USD61,6 juta atau anjlok 66,29 persen dibandingkan dengan capaian di periode yang sama tahun lalu sebesar USD182,72 juta.

Berdasarkan laporan keuangan yang dikutip Minggu (12/5), pendapatan bersih yang dibukukan ITMG di Kuartal I-2024 sebesar USD489,24 juta atau merosot 28,64 persen dibandingkan dengan perolehan di Kuartal I-2023 yang mencapai USD685,59 juta.

Di tengah penurunan tajam pada akun pendapatan tersebut, manajemen ITMG cuma bisa menekan beban pokok pendapatan di Kuartal I-2024 sebesar 11,65 persen (year-on-year) menjadi USD369,88 juta, sehingga laba bruto selama tiga bulan pertama di 2024 menjadi USD119,36 juta atau melorot 55,28 persen (y-o-y).

Sementara itu, laba sebelum pajak penghasilan yang dicatatkan ITMG untuk periode berakhir 31 Maret 2024 senilai USD78,99 juta atau mengalami penurunan 66,25 persen dibandingkan dengan periode yang sama di 2023 sebesar USD234,04 juta.

Dengan adanya beban pajak penghasilan di Kuartal I-2024 yang senilai USD17,64 juta, maka laba periode berjalan yang dibukukan ITMG menjadi USD61,63 juta atau ambles 66,4 persen (y-o-y). Adapun besaran laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk di Kuartal I-2024 senilai USD61,6 juta atau anjlok 66,29 persen (y-o-y).

Per 31 Maret 2024, total ekuitas ITMG tercatat menurun 3,91 persen menjadi USD1,72 miliar dari USD1,79 miliar pada 31 Desember 2024. Sementara itu, jumlah liabilitas hingga akhir Kuartal I-2024 sebesar USD572,37 juta atau membengkak 43,35 persen (year-to-date), yang didominasi oleh kewajiban jangka pendek mencapai USD467,77 juta. (Budi)

Source: IPOT News Official

Leave a comment

Quote of the week

"People ask me what I do in the winter when there's no baseball. I'll tell you what I do. I stare out the window and wait for spring."

~ Rogers Hornsby

Designed with WordPress

Design a site like this with WordPress.com
Get started